Ubud - Bali.

  Bali - Ubud  adalah sebuah desa yang sangat terkenal bahkan menjadi tujuan wisata favorit  bagi wisatawan, baik local atau mancanegara. Untuk sampai ke Ubud kira-kira kita membutuhkan jarak 20 km dari kota Denpasar , dan Ubud dapat juga dicapai dengan menempuh waktu kira-kira 30 menit atau 15  menit dari kota Gianyar.

  Ubud memiliki udara yang cukup sejuk dan memiliki panorama yang indah. desa Ubud sangat terkenal karena tata letak desa ini yang menarik dimana sawah , hutan , dan jurang bersatu menjadi satu, yang menghasilkan pemandangan yang tidak biasa, dan menjadi sangat indah untuk  di saksikan.

 Dengan memiliki kondisi yang masih alami dan asri , terus di tambah dengan panorama indah dari pesawahan yang masih di garap dengan cara tradisional , maka daerah Ubud ini sering di kunjungi oleh para seniman untuk mencari inspirasi. tidak hanya seniman dari dalam negeri seniman dari luar negeri pun sering datang berkunjung ke Ubud. Selain itu, Alam desa di Ubud yang alami dan sempurna sering di gunakan untuk mengistirahatkan diri setelah kita di sibukkan dengan aktifitas sehari-hari . menyatukan diri dengan alam di Ubud, bisa menjadikan rasa lelah kita setelah di sibukkan dengan aktifitas sehari-hari  dapat berkurang,  dengan tawaran suasana nya yang nyaman.

 Selain itu, Ubud juga terkenal menjadi sentra untuk hasil kerajinan seni Bali seperti dari ukiran kayu , kerajinan emas dan perak , lukisan dan seni lainnya. Masyarakat di Ubud pun sangat ramah,  sehingga jika kita berkunjung ke Ubud kita tidak akan merasa terasing.

Sumber Foto : Google

0 komentar:

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *