Taman Narmada
on 3.05.2012
Label:
Lombok,
Taman Nasional / Taman
Lombok - Taman Narmada adalah salah satu Taman yang cukup terkenal di Lombok dan bisa di bilang merupakan salah satu tempat yang sering di kunjungi oleh wisatawan . Letak Taman Narmada kira-kira 10 km dari arah timur Cakranegara atau kita membutuhkan waktu 20 menit dari mataram.
Taman Narmada adalah tiruan dari Gunung Rinjani , dan Taman ini di Bangun oleh Raja Anak Agung Dede Karang Asem , kira-kira pada awal abad 19 Raja membuat replica tersebut serta sebuah Pura suci , Yang di gunakan untuk persembahyangan , Setiap persembahyangan selalu di pimpin oleh seorang pendeta di Pura sehingga persembahyangan bisa di lakukan tanpa harus pergi ke Gunung Rinjani.
Taman Narmada mempunyai sumber mata air yang katanya air tersebut berasal dari Gunung Rinjani dan masyarakat sekitar mempercayai bahwa air tersebut bisa menjadikan seseorang tetap Awet muda, oleh karena itu air tersebut dinamakan Air Awet Muda.
Sumber Foto : Google
0 komentar:
Post a Comment