Tempat Kumpul Para Jomblo Di Bandung


 Mungkin Judul di atas Mengherankan dan Membuat penasaran dimana sih Tempat berkumpulnya para Jomblo di Bandung ? Tempat Kumpul para Jomblo di Bandung Bukan di Cafe, Restaurants, Perumahan atau yang Lainnya , Tapi Tempat Kumpul Para Jomblo di Bandung yaitu di Taman Jomblo.


 Di buka beberapa Bulan yang Lalu Taman Jomblo tidak pernah sepi pengunjung karena di lihat dari namanya yang unik Taman Jomblo memiliki arti Taman khusus orang-orang yang belum memiliki Kekasih. Selain itu lokasi nya yang sangat Strategis yang Berada tepat di bawah Jalan Layang Pasupati menjadikan Taman ini mudah di Akses dari Berbagai Arah.

 Taman Jomblo Memiliki luas sekitar 25 x 30 Meter dan terdapatnya sekitar 60 Kubus Beton yang berbeda ukuran dan hanya bisa di duduki oleh satu orang saja, mungkin ini juga yang menjadi salah satu faktor kenapa Taman ini di namakan Taman Jomblo. Mengunjungi Taman Jomblo Pada Malam Hari Bisa menjadi Alternatif Jika anda sibuk Saat Siang Hari , Karena Pada Saat Malam Hari Situasi Bangku Beton Kubus yang ada di taman ini Menarik karena saat terkena cahaya lampu bangku-bangku yang ada di Taman ini terlihat seperti melayang.

  Taman Jomblo Memang merupakan Bagian dari Taman Tematik dimana selain adanya Taman Jomblo ada juga Taman di Belakang nya untuk bermain Skateboard. Jadi saat anda mengunjugi Kota Bandung dan anda penasaran dengan Taman ini tak ada salah nya anda meluangkan waktu untuk mengunjungi Taman ini untuk menjadi seorang Jomblo. ;)

Sumber Foto : Google

0 komentar:

Post a Comment

Contact Us

Name

Email *

Message *